Minggu, Oktober 27, 2024
20 C
East Kalimantan
spot_img

Kibarkan Bendera di Puncak Gunung Putri, Mahasiswa KKN STIPER Rayakan Hari Kemerdekaan

Kaltimnesia.id, Kutai Timur – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan XX dari Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Kutai Timur mengibarkan bendera Merah Putih di puncak Gunung Putri, sebuah kawasan konservasi yang terletak di Kecamatan Bengalon, Kamis (15/08/24).

Selama 45 hari, mahasiswa KKN STIPER KUTIM menjalankan pengabdian di Desa Persiapan Tepian Raya. Sebagai bagian dari peringatan HUT RI, mereka memilih puncak Gunung Putri, yang berada di ketinggian 180 meter di atas permukaan laut (mdpl), sebagai tempat untuk melakukan upacara sederhana dengan didampingi oleh Ketua RT, Ketua Dusun, dan staf desa setempat.

Menurut Risnawati Sari, salah satu peserta KKN, pengibaran bendera di puncak gunung ini bukan hanya bentuk perayaan, tetapi juga simbol dedikasi mereka sebagai generasi muda dalam menjaga kelestarian alam.

“Kami ingin menanamkan rasa cinta tanah air sekaligus menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan, terutama di Desa Persiapan Tepian Raya, tempat kami mengabdi,” ujar Risnawati.

Meski perjalanan menuju puncak tidak mudah—dihadapkan dengan hujan mendadak dan jalur licin melalui kebun kelapa sawit warga—semangat para mahasiswa untuk merayakan kemerdekaan tetap membara.

Aksi pendakian dan pengibaran bendera di puncak Gunung Putri ini menjadi simbol penghargaan kepada para pahlawan yang telah berjuang serta upaya untuk merawat keindahan alam Indonesia, menjelang peringatan HUT RI ke-79.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terbaru