Minggu, Oktober 27, 2024
19.2 C
East Kalimantan
spot_img

DPC GMNI Kutim Gelar Dialog Kursi Rakyat, Evaluasi Pembangunan Daerah

Kutai Timur, Kaltimnesia.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kutai Timur sukses mengadakan kegiatan Dialog Kursi Rakyat dengan tema “Evaluasi Pembangunan 5 Tahun Kutai Timur Dalam Sektor Pendidikan, Perekonomian, dan Pembangunan Menyambut IKN”. Acara ini dihadiri oleh 100 peserta yang terdiri dari pemuda dan pemudi Kutai Timur, dengan tujuan mempersiapkan mereka untuk berdaya saing di Ibu Kota Negara (IKN) yang baru.

Ketua panitia, Eugenius Kaliabo, yang akrab dipanggil Sarinah Igen, dalam sambutannya menyatakan, “Kursi Rakyat ini akan mampu membuka cakrawala berpikir pemuda Kutai Timur untuk mengambil peluang di IKN, terutama dalam memajukan Kutai Timur menjadi lebih baik.”

Ketua DPC GMNI Kutai Timur, Bung Deo, menambahkan, “Kursi Rakyat merupakan wadah baru bagi pemuda Kutai Timur. Melalui kegiatan ini, pemuda mampu melihat lebih jauh dan memetakan diri masing-masing hingga Indonesia Emas 2045 mendatang. Kita juga mengevaluasi kerja pemerintah Kutai Timur, karena bukan seharusnya apa yang dimau oleh pemerintah, namun rakyat-lah yang berkehendak atas semua tatanan suatu daerah.”

Sekretaris DPD GMNI, David Prima Putra S.Pi, yang juga hadir untuk membuka acara, memberikan apresiasi kepada DPC GMNI Kutai Timur atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, David menyampaikan, “IKN hadir di Kalimantan Timur tidak hanya disambut dengan euforia semata, namun pemuda dan daerah khususnya harus mampu berdaya saing di IKN nantinya. Kita harus mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) Kutai Timur untuk mengisi ruang-ruang di IKN.”

Acara ini diharapkan mampu menjadi momentum bagi pemuda Kutai Timur untuk meningkatkan kualitas diri dan bersiap menyambut tantangan serta peluang di IKN, dengan evaluasi dan pembenahan di sektor pendidikan, perekonomian, dan pembangunan daerah. (*/kalnes01)

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Terbaru